free page hit counter

5 HAL YANG DAPAT DILAKUKAN PEMUDA SAAT INI!

 

Pemuda saat ini ingin berkontibusi untuk melakukan hal – hal yang positif, namun masih bingung melaksanakan kegiatan yang harus dilakukan. Beriku beberapa tips yang dapat dijadikan referensi bagi para pemuda agar kegiatan yang dilakukan menjadi dampak positif dan memberikan perubahan :

 

  1. Bijak dalam menggunakan sosial media

Sosial media seperti pisau yang digunakan pemuda saat ini. Dampak dari sosial media bisa menimbulkan hal yang positif ataupun negative bergantung dari penggunannya. Maraknya konten yang menyebarkan pesan berita hoax ataupun ambigu sering kali terjadi dan menimbulkan masalah. Untuk itu, para generasi muda harus dapat memilah konten – konten yang baik, dengan mengunggah ataupun berkomentar dengan bijak. Sosial media dapat berperan sebagai penyebar luasan informasi dengan mudah sehingga control dalam penggunaanya sangat perlu untuk diperhatikan.

  1. Aktif dalam kegiatan positif

Generasi muda tentunya senang untuk mencoba dengan hal – hal yang baru. Namun, hal yang perlu diperhatikan adalah apakah kegiatan tersebut dapat memberikan dampak yang baik atau tidak. Fakta di lapangan beberapa generasi muda terjerumus dalam kegiatan yang negative sehingga merugikan orang lain bahkan lingkungan sekitar. Padahal, terdapat banyak kegiatan positif yang dapat dilakukan dari hal – hal kecil seperti mengikuti komunitas yang menjalankan kegiatan – kegiatan positif. Berkontribusi dalam kegiatan kepemudaan, ataupun organisasi kepemudaan karena hal tersebut akan memberikan dampak perubahan serta pengalaman.

  1. Menekuni minat atau hobi yang dimiliki

Sebuah kegiatan yang disenangi apabila digeluti dengan baik akan menjadi dampak positif. Hal ini menjadi gambaran bahwa setiap individu generasi muda memiliki minat atau hobi yang berbeda. Sebagai contoh, seorang pemuda yang gemar untuk menulis, maka tulisan tersebut dapat menjadi sebuah buku. Atau contoh yang lain pemuda yang gemar bermain sepak bola, maka dapat sebagai atlet pemain sepak bola. Menggeluti hal yang sesuai dengan kesenangan pribadi dengan dampak yang positif juga perlu untuk dilakukan.

  1. Aktif berteman dengan lingkungan yang baik

Memiliki teman tentu menjadi salah satu poros perubahan bagi generasi muda. Seorang teman dapat membawa dampak yang sangat besar sehingga perlu memiliki kesadaran perilaku yang baik dalam berteman. Walaupun dalam berteman tidak boleh membedakan antar orang, namun membentengi diri apabila teman akan membawa dampak yang negative harus dilakukan. Oleh karena itu, perlu berpikir dengan baik agar tidak terjerumus dengan lingkungan pertemanan yang akan membawa dalam kerugian.

  1. Memberikan apresiasi terhadap pencapaian yang didapatkan

Apresiasi terhadap diri secara sederhana diartikan sebagai bentuk penghargaan yang dilakukan atas hal – hal baik yang telah dilakukan. Hal ini tentunya akan menjadi dorongan agar terus melakukan kegiatan yang lebih baik lagi dan memberikan semangat untuk melakukan dampak perubahan. (RA/IAN)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *