free page hit counter

3 Rempah Yang Bemanfaat Untuk Diet

Hai sobat damai, udah tau belum sih kalau diet itu secara hafiah berarti “makan makanan yang biasa kita makan”, namun ditelisik lebih jauh lagi, sebenarnya kata “diet” berakar dari bahasa Yunani Kuno yang artinya “cara hidup”. Oleh karena itu, diet sebenarnya adalah kebiasaan makan yang menjadi gaya hidup. Sekarang aku bakal ajak kalian yang melaksanakan berbagai program diet untuk mengenal beberapa rempah yang bisa jadi referensi untuk membantu proses penurunan berat badan kalian.

  1. Jahe

Jahe atau Zingiber officinale , adalah tumbuhan yang rimpangnya sering digunakan sebagai rempah-rempah dan bahan baku obat tradisional. Rimpangnya berbentuk jemari yang menggembung di ruas-ruas tengah. Rasa dominan pedas yang dirasakan dari jahe disebabkan oleh senyawa keton bernama gingerol. Kandungan gingerol inilah yang dapat membantu laju metabolisme tubuh, membakar kalori dam membantu menjaga kadar gula dalam darah agar tetap stabil

  1. Kayu manis

Kayu manis atau dengan nama ilmiah Cinnamomum termasuk ke dalam jenis rempah-rempah yang dihasilkan dari kulit bagian dalam yang kering, yang amat beraroma, manis, dan pedas. Kayu manis juga secara tradisional dijadikan sebagai suplemen untuk berbagai penyakit, dengan dicampur madu, misalnya untuk pengobatan penyakit radang, sendi, dan perut kembung. Pada saat diet kayu manis dapat mengubah lemak jahat menjadi lemak baik, dapat menekan nafsu makan, mengatur kadar gula darah serta meningkatkan metabolism tubuh.

  1. Kunyit

Kunyit adalah salah satu bahan makanan yang memiliki warna dan cita rasa yang khas. Selain digunakan sebagai bumbu, kunyit dapat dimanfaatkan sebagai obat untuk mengatasi masalah kesehatan. Dalam program diet, mengunsumsi kunyit dapat membantu mengatasi obesitas karena memiliki kandungan anti oksidan yang tinggi, selain itu kunyit kuga mampu menahan laju pertumbuhan jaringan lemak dalam tubuh.

Sekarang sobat damai udah tau kan berbagai rempah yang memiliki segudang manfaat untuk metabolism tubuh kita, yuk sama-sama manfaatkan rempah untuk kesehatan kita semua (GIN)

Sumber :

https://www.instagram.com/reel/ChmIb27gIVd/?igshid=YmMyMTA2M2Y=

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *