Cara Mencegah Pengaruh Paham Radikal di Media Sosial
OPINI-Pengguna media sosial yang kian hari kian meningkat, membuat penyebaran paham radikal melalui dunia maya memang sangat meresahkan, apalagi penggunanya terdiri dari berbagai usia dan kalangan. Namun apabila kita cerdas dalam menggunakan media sosial, maka kita tidak akan terpengaruh. Oleh karenanya kita perlu mengetahui bagaimana cara mencegah pengaruh paham radikal di media sosial sebagai berikut :
- Memiliki sikap kehati-hatian
Dalam menggunakan media sosial, kita harus mengedepankan kehati-hatian dalam mengambil referensi pengetahuan baik dengan mencari tahu latarbelakang website maupun kreadibilitas para penulisnya
- Pertahanan diri (self defense)
Sebagai pengguna media sosial, kita harus mampu memberi keyakinan dalam diri sendiri bahwa websiteyang kita buka berbahaya atau tidak, kita harus memiliki ilmu pengetahuan yang lebih dengan sering belajar dan membaca.
- Membandingkan konten
Wajib untuk kita membandingkan konten satu dengan konten yang lain dalam suatu website, apalagi jika isi kontennya terasa janggal dan tidak sesuai dengan hal-hal yang kita ketahui terkait isi konten, kita harus melakukan nya agar mendapatkan pengetahuan yang lebih meyakinkan. Artinya, saring sebelum sharing itu perlu.
- Catat beberapa website penting
Mencatat beberapa website yang kita percayai itu sangat penting. Salah satu kegunaannya adalah untuk mengetahui lebih dalam lagi tentang isu yang diangkat seseorang dalam suatu kontennya. Website yang sudah kita catata akan senantiasa menjadi rujukam untuk menhetahui kebenaran suatu isu yang diangkat, salah satu contohnya adalah website dutadamai.id.
- Berdiskusi ketika mendapat informasi dari media sosial
Ketika kita mendapatkan informasi dari media sosial, jangan di telan mentah-mentah, setelah melakukan sikap kehati-hatian dengan mencari latarbelakang dari informasi yang ada, kita juga tentu harus berdiskusi dengan keluarga, teman, guru dan orang yang lebih mengerti dibidangnya. Hal ini patut dilakukan agar menambah pengetahuan dan benteng pertahanan kita dari paham radikal yang menyebar di dunia maya.
So, bagaimana teman-teman? Sudah tahu, kan cara mencegah paham radikal di media sosial? Jangan lupa selalu lakukan hal-hal di atas yahh.. Serta jangan lupa bagikan informasi bermanfaat ini. Sekian.(Rlw/Nov)