free page hit counter

Perempuan dan Kehebatannya Otaknya

‎ ‎ ‎ ‎ ‎ ‎ ‎ ‎ Berbicara tentang perermpuan, artinya membicarakan peradaban. Hal ini karena hanya dari rahim perempuanlah akan muncul generasi yang akan menjadi penggerak peradaban. Tidak sedikit pula, pemimpin yang menjadi api sejarah perubahan selalu disampingnya berdiri seorang perempuan yang siap menjadi pendukung setianya. Maka tidaklah heran, jikalau kita sebut perempuan sebagai katalisator peradaban.

‎ ‎ ‎ ‎ ‎ ‎ ‎ ‎ Perempuan amatlah berbeda dari laki-laki. Mereka memiliki keunikan, dan yang menyadari hal tersebut akan memunculkan kehebatannya. Diantara anugerah yang dimiliki perempuan ialah perbedaan struktur otak yang dapat menghasilkan solusi dan sudut pandang yang berbeda dari laki-laki.

‎ ‎ ‎ ‎ ‎ ‎ ‎ ‎ Menurut tim peneliti dari University of Pennsylvania, Amerika Serikat, otak perempuan terprogram untuk melakukan multitasking atau banyak pekerjaan. Sementara, otak laki-laki lebih baik menjalankan tugas tunggal, seperti membaca peta. Kesimpulan ini diperoleh melalui hasil pemindaian terhadap 949 otak. Terdiri dari 428 otak laki-laki dan 521 otak perempuan yang berusia antara delapan sampai 22 tahun. Otak laki-laki memiliki aktivitas yang intens pada bagian-bagian otak tertentu, terutama pada bagian cerebellum, yang mampu mengontrol kemampuan motoriknya. Selain itu, struktur koneksi yang lebih aktif terdapat pada bagian depan dan belakang. Adapun pada otak perempuan, koneksi yang lebih dominan terjadi pada bagian otak sebelah kanan dan kiri, yang menyebabkan aktivitas bersifat multitasking dapat berjalan dengan baik. [RON/IAN]

 

Referensi :

https://portal.merauke.go.id/news/1369/ilmuwan-ungkap-perbedaan-cara-kerja-otak-pria-dan-wanita.html

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *